Recent in Fashion

Ingin Menonton Laga Tim Liga 1 ? Berikut Rangkuman Harga Tiket Kandang Tim Liga 1 2022 dan Cara Pemesannya !

 

 

 

Ingin Menonton Laga Tim Liga 1 ? Berikut Rangkuman Harga Tiket Kandang Tim Liga 1 2022 dan Cara Pemesannya !

 

Gelaran Liga 1 musim 2022/2023 sudah memasuki pekan ke-4 sudahkah kalian hadir langsung ke stadion mendukung tim kebanggan kalian?

Dalam regulasi liga 1 kapasitas maksimal stadion ialah 75% dari total kapasitas stadion itu sendiri. Walau belum sepenuhnya 100% kapasitas stadion digunakan, tak mengurangi antusias para suporter untuk memadati stadion. Mengingat pandemi selama dua tahun memaksa para fans untuk puasa mendukung tim kebanggaannya langsung di stadion.

Dalam rangkuman Forum Persija, tiket laga kandang tim Liga 1 tahun ini cenderung mengalami kenaikan dibanding tahun sebelumnya, salah satu faktornya karena masih terbawa efek pandemi.

Tiket laga kandang sendir yang paling murah tim Liga 1 untuk kelas ekonomi dipatok dengan harga 40 ribu milik Barito Putera, sedangkan yang paling mahal di kelas ekonomi dibanderol dengan harga 75 ribu milik PSIS Semarang. Bagaimana dengan harga laga kandang kontestan lainnya?

 

Mengingat hampir semua klub LIga 1 menggunakan sistem online dalam sistemasi pembelian tiket meraka, maka dari itu persiapkan akun kalian agar tidak ketinggalan dalam perburuan tiket di tiap pertandinganya. 

 

Berikut adalah rataan harga tiket kandang kontestan Liga 1 2022/2023 yang telah admin ForumPersija rangkum dari social media klub peserta (Diurutkan berdasarkan abjad).  

1. Arema FC

Homebase : Stadion Kanjuruhan

Kapasitas : 42.449

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000

VIP : 150.000

VVIP : 250.000

Tidak tersedia via online, tiket dapat dipesan melalui komunitas atau langsung mendatangi tiketbox resmi

 

2. Bhayangkara FC

Homebase : Stadion Wibawa Mukti 

Kapasitas : 30.0000

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000  (Utara & Selatan)

Barat : 100.000

Timur Bawah : 75.000

Tiket dapat dipesan online via loket.com

 

3. Bali United

Homebase : Kapten I Wayan Dipta

Kapasitas : +-25.000

Harga Tiket:

Reguler : 60.000

VIP : 300.000

Tiket online hanya dapat dipesan melalui Bali United Apps

 

4.Borneo FC Samarinda

Homebase : Segiri

Kapasitas : 16.000

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000 (Utara, Timur & Selatan)

VIP : 150.000

Tiket online dapat dipesan melalui Loket.com

 

5. Dewa United

Homebase : Indomilk Arena

Kapasitas : 15.000

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000 (Utara & Selatan)

Ekonomi Timur : 75.000

VIP : 150.000

Tiket online dapat dipesan melalui Loket.com

 

6. Madura United

Homebase : Gelora Madura Ratu Pamelingan

Kapsitas : 13.500

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000

VIP : 100.000

VVIP : 150.000

Semua kategori tiket dijual melalui tiketbox offline

 

7. Persebaya Surabaya

Homebase : Gelora Bung Tomo

Kapasitas : 46.806

Harga Tiket:

Fans : 75.000

Superfans : 250.000

Tiekt offline dapat dipesan melalui tiketbox Persebaya

Tiket Online dapat dipesan melalui website persebaya.id dan loket.com

 

8. Persib Bandung

Homebase : Gelora Bandung Lautan Api

Kapsitas : 38.000

Harga Tiket :

Ekonomi : 70.000 (Utara, Timur & Selatan)

VIP : 120.000 (Barat, Utara, Selatan)

VIP Bawah : 200.000

Tiket online dapat dipesan melalui website persib.co.id dan Persib Apps

 

9. Persija Jakarta

Homebase : Patriot Chandrabhaga

Kapasitas : 30.000

Harga Tiket:

Ekonomi : 71.000 (Hanya Bisa Dipesan Melalui Koordinator Wilayah Pemegang KTA)

Kategori 1 : 80.000

VIP Barat : 200.000

Tiket online dapat dipesan melalui website akses.persija.id

 

10. Persik Kediri

Homebase : Brawijaya

Kapasitas : 20.000

Harga Tiket:

Ekonomi: 50.000

VIP : 100.000

Utama : 75.000 (Selatan / Tamu)

Tiket online dapat dipesan melalui website loket.com

 

11. Persikabo 1973

Homebase: Pakansari

Kapasitas : 30.000

Harga Tiket :

Fans : 40.000 (Suporter/Komunitas dari Persikabo)

Umum : 50.000

Tamu : 75.000 (Timur)

VIP : 100.000

VVIP : 150.000

Tiket online dapat dipesan emlauli kiostix.com

 

12. Persis Solo

Homebase: Manahan

Kapasitas : 25.000

Harga Tiket:

Ekonomi : 65.000 (Utara, Selata, Timur, Sayap Utara)

VIP: 100.000 (Sayap Selatan)

VVIP : 150 (Utara, Selatan)

VVIP Tengah : 250.000

Tiket offline dapat dipesan melalui tiketbox Persis Solo

TIket online dapat dipesan melalui Persis Apps

 

13. Persita Tangerang

Homebase : Indomilk Arena

Kapasitas: 15.000

Harga Tiket :

Ekonomi : 50.000 (Utara, Selatan)

Ekonomi : 60.000 (Timur)

VIP : 150.000 (Utara, Selatan)

Tiket online dapat dipesan melalui website klub persija.cp.id

 

14. PS Barito Putera

Homebase : Demang lehman

Kapasitas :  15.000

Harga Tiket :

Ekonomi : 40.000 (Utara, Timur, Selatan)

VIP : 125.000 (1 & 2)

VVIP : 250.000

Tiket hanya tersedia offline dan dapat dipesan melalui tiketbox

 

15. PSIS Semarang

Homebase : Jatidiri

Kapasitas : 43.923

Harga Tiket:

Ekonomi : 75.000 (Utara-Selatan/Suporter/Komunitas PSIS)

Timur : 120.000

Barat : 200.000

Untuk tiket Ekonomi hanya dapat dipesan melalui Komunitas PSIS

Tiket Online dapat dipesan melalui tiket.com

 

16. PSM Makassar

Homebase : Gelora B.J Habbibie

Kapasitas :  20.000

Harga Tiket:

Ekonomi : 50.000 (Utara, Selatan)

Ekonomi : 75.000 (Selatan)

VIP : 200.000 (Utara, Selatan)

VIP Utama : 300.000

Tiket online dapat dipesan melalui kiostix

 

17. PSS Sleman

Homebase : Maguwoharjo

Kapasitas :  32.000

Harga Tiket :

Ekonomi Kuning : 50.000 (Komunitas BCS Only)

Ekonomi Hijau : 50.000

Tribun : 85.000 (Merah. Biru Atas)

Tribun : 100.000 (Biru Bawah)

Tiket online untuk Hijau, Merah, Biru dapat dipesan inline melalui loket.com

 

18. Rans Nusantara FC

Homebas : Pakansari

Kapasitas : 15.000

Harga Tiket :

Ekonomi : 50.000 (Utara, Timur)

VIP : 150.000

VVIP : 200.000

Tiket online hanya bisa dipesan melalui tiket.com

 

INGAT ! DENGAN MEMBELI TIKET RESMI, KALIAN TURUT ANDIL DALAM PEMBANGUNAN EKOSISTEM KLUB KESAYANGAN KALIAN.

TOLAK BELI DI CALO !

 


Subscribe Our Newsletter

avatar
"Dengan berbicara di belakang, berarti kau cukup menghargai keberadaanku untuk tidak bertingkah di depan mukaku."

Related Posts

0 Komentar

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Parallax

Iklan Tengah Artikel

Iklan Bawah Artikel